Bhakti Kemasyarakatan, Bhabinkamtibmas Kelurahan Banjar Lakukan Gotong Royong Bersama Warga Binaan

    Bhakti Kemasyarakatan, Bhabinkamtibmas Kelurahan Banjar Lakukan Gotong Royong Bersama Warga Binaan

    Mataram NTB - Bhabinkamtibmas Kelurahan Banjar Polsek Ampenan Polresta Mataram Polda NTB Aiptu Lukman Basari melaksanakan kegiatan gotong royong bersama warga masyarakat kelurahan banjar bertempat di lingkungan sintung , kelurahan Banjar, Kecamatan Ampenan Kota Mataram. Rabu, (31/05/2023)

    Seperti yang dilakukan oleh Aiptu Lukman Basari sebagai Bhabinkamtibmas  mengajak warga masyarakat bersama-sama melaksanakan gotong royong membersihkan puing-puing pembangunan jalan lingkungan Sintung.

    Aiptu Lukman Basari mengatakan bahwa mendekatkan diri dengan masyarakat dan harkamtibmas merupakan tugas Bhabinkamtibmas namun wujud bhakti kemasyarakatan juga harus dilakukan.

    Sebagai Bhabinkamtibmas tentunya berkesempatan untuk memberikan edukasi dalam rangka menciptakan kekompakan dengan masyarakat agar terciptanya hubungan yang harmonis, tambahnya

    Kapolresta Mataram melalui Kapolsek Ampenan AKP Faisal Afrihadi SH membenarkan kegiatan tersebut untuk wujud bhakti kemasyarakatan Polri menjelang Hari Bhayangkara Ke-77 bahwa Aiptu Lukman Basari juga memang sudah sering membantu warga.

    Oleh karena itu dalam menyambut Hari Bhayangkara Ke-77 untuk lebih lagi hadir, berbuat dan bermanfaat kepada masyarakat yang membutuhkan kehadiran Polri, kata Kapolsek

    Sebagai ujung tombak Kepolisian yang bersentuhan langsung dengan masyarakat terutama warga binaannya, Bhabinkamtibmas harus bisa menumbuhkan budaya saling bekerjasama memberikan bantuan serta memberikan rasa aman, tambahnya 

    Kapolsek berharap kepada seluruh Bhabinkamtibmas dan personel dengan selalu berbaur bersama masyarakat disetiap kesempatan bisa menciptakan kondusifitas keamanaan.

    " Mari terus memberikan dorongan semangat dan motivasi melalui keikutsertaannya bersama warga masyarakat untuk menjadi bagian penting kepedulian dilingkungannya ", pungkasnya. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Selaparang Lakukan Bakti Sosial Kepada...

    Artikel Berikutnya

    Kapolresta Mataram Ajak Para Personel Amalkan...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Hendri Kampai: Negara Gagal Ketika Rakyat Ditekan dan Oligarki Diberi Hak Istimewa

    Ikuti Kami